Pityriasis Alba, si putih yang mirip panu..
photo from www.huidinfo.nl/witwang.html |
Nah, apakah pityriasis alba (PA) sebetulnya?
PA termasuk kelainan kulit berupa bercak putih (hipopigmentasi) dan bersisik menyerupai panu, terjadi terutama pada anak-anak dan remaja (usia 3-16 tahun). Walaupun tidak sering, terkadang juga dapat terjadi pada orang dewasa.
Area kulit yang terkena memiliki warna kulit yang lebih muda. Paling sering ditemukan di wajah, kadang-kadang pada leher, bagian atas dada, atau lengan. Umumnya tanpa keluhan, tapi dapat juga kulit sedikit merah atau gatal.
Apa penyebab pityriasis alba (PA) ya?
Penyebab alba pityriasis tidak diketahui. Kemungkinan berhubungan dengan kulit kering atau kontak bahan kimia dengan kulit. Asosiasi dengan sifat kulit yang sensitif (atopic skin) diyakini ada, karena itu, beberapa pasien mungkin memiliki dermatitis atopik (asma kulit) juga. Penyakit ini merupakan tanda minor dari dermatitis atopik (asma kulit).
Selain itu juga berhubungan dengan paparan sinar matahari berkepanjangan. Banyak pasien anak mengeluh timbul PA setelah pergi berlibur ke tempat panas, atau anak yang sering beraktivitas di luar ruangan, misalnya berenang, main bola, basket, dan lain-lain.
Bagaimana pengobatan pityriasis alba (PA) ya?
Karena penyakit ini biasanya ringan dan tanpa gejala, seringkali tidak perlu terapi. Bila areanya luas, maka mungkin mengganggu penampilan.
Pengobatan bertujuan untuk mempercepat hilangnya bercak. Umumnya saya memberikan krim untuk digunakan dirumah. Pelembab perlu digunakan untuk mengurangi sisik pada bercak terutama bila bercaknya di wajah. Krim steroid topikal ringan dapat membantu pada lesi awal yang kemerahan dan gatal dan dapat mempercepat repigmentation (kembalinya warna kulit di bercak menjadi normal) bercak yang ada.
Bila dengan krim yang digunakan di rumah dirasa kurang membantu, maka dapat dikerjakan berbagai terapi di klinik. Berbagai jenis terapi sinar dapat dilakukan. Psoralen ditambah cahaya ultraviolet photochemotherapy A (PUVA), atau Narrow-Band ultraviolet B (NBUVB) dapat digunakan untuk membantu dalam kasus-kasus bercak yang luas, meskipun tingkat kekambuhan tinggi setelah pengobatan dihentikan. Pada bercak yang sedikit, dapat dibantu dengan Excilite Laser, yang dikerjakan hanya pada area bercak sehingga kulit normal tetap terlindung. Saat ini NBUVB dan Excilite Laser dapat dikerjakan di Erha Clinic Kemanggisan.
Apapun jenis terapi sinar yang dipilih, tentunya tetap membutuhkan ketekunan, karena umumnya baru mulai memberikan hasil setelah terapi teratur 1-2x/minggu selama 10-12 minggu.
Bila tidak diobati, berapa lama akan sembuh ya?
Durasi/lama gejala berbeda untuk setiap pasien. Orangtua dari anak yang menderita PA harus menyadari bahwa bercak bisa bertahan selama beberapa minggu bahkan berbulan-bulan. Warna kulit kemudian secara bertahap akan kembali normal. PA tidak menular dan tidak membahayakan, dan biasanya sembuh setelah anak beranjak dewasa
Bagaimana saya bisa membantu mencegah bercaknya datang kembali?
Setelah bercak menghilang dan warna kulit telah kembali normal, gunakan pelembab secara teratur 2x/hari segera setelah mandi untuk membantu mengurangi kemungkinan kambuh. Jangan gunakan krim steroid pada wajah untuk jangka waktu yang lama tanpa pengawasan dokter. Juga rutin gunakan sunblok dengan SPF 30 setiap hari, terutama sebelum beraktivitas di luar ruangan.
Terlampir beberapa tambahan foto yang saya ambil dari web ya... Pitiriasis alba yang di bagian dada/perut dan di lengan. Mudah-mudah-an jadi lebih jelas ya..
Terlampir beberapa tambahan foto yang saya ambil dari web ya... Pitiriasis alba yang di bagian dada/perut dan di lengan. Mudah-mudah-an jadi lebih jelas ya..
Pitiriasis alba - disadur dari http-//dermatlas.med.jhmi.edu/ |
Pitiriasis alba - disadur dari http-//dermatology.wustl.edu/ |
saya gadis berusia 27 tahun.saya mengalami hal serupa, bercak2 putih di wajah. gejalanya sudah ada sekitar 1 tahun, saya sudah pernah konsul ke dokter kulit, akan tetapi waktu itu saya tidak melanjutkan pengobatannya, karena saya lihat tidak ada perubahan. apakah obat yang bisa saya gunakan??bagaimana cara saya mendapatkannya??
BalasHapussaya juga mempunyai tahi lalat, di pundak, awalnya biasa saja. tapi setahun terakhir ini tahi lalatnya berubah warna menjadi pink dan kulit disekelilingnya berwarna putih seputih kapas, seperti kulit orang mati, mohon bantuannya untuk kasus ini. terimaksih
Dear Sri,
Hapussebaiknya Sri kembali berkonsultasi dengan dermatologis terdekat ya.. karena bercak putih di wajah memiliki beberapa kemungkinan diagnosis yang pengobatannya berbeda. Butuh pemeriksaan langsung untuk menentukan diagnosisnya.
Perubahan warna pada tahi lalat juga sebaiknya dikonsultasikan langsung juga. Salah satu kemungkinan diagnosis kulit putih seperti kapas adalah vitiligo.
Namun untuk memastikannya, silakan konsultasi dengan dermatologis terdekat dulu ya..
Salam..
dokter anak saya 14 bulan jga ada bintik putih nya dr bayi, dokter anak sya blang itu akan hilang dgn sendirinya, dan blakangan mlah bertambah, ada teman yg menyarankan pemberian terakotil, apakan bsa digunakan untuk pit. alba?dan apakah aman untuk balita, trimakasih
BalasHapusDear Pak Rendra,
Hapusbintik putih dari bayi yang terus bertambah, kemungkinan diagnosisnya masih banyak sekali. Mungkin tanda lahir misalnya nevus depigmentosus, atau infeksi jamur misalnya panu dan mungkin kelainan pigmentasi lainnya. Untuk memastikannya, sebaiknya berkonsultasi juga ke dokter spesialis kulit terdekat ya pak.. Setelah itu baru didiskusikan terapinya sesuai dengan penyakitnya..
Salam..
Saya pria berumur 16 thn. Ada bercak putih di wjah, di daerah pipi kanan dan kiri. Saya sudah konsul ke dokter dan di berikan beberapa krim(malam dan pagi), sudah 2 minggu saya gunakan tapi belum ada perubahan. Kira kira berapa lama sembuhnya ya dok? Apakah ada saleb khusus untuk penyakit saya ini? Terimakasih
BalasHapusDear Eghy,
Hapusbercak putih di wajah ada beberapa kemungkinan diagnosis dan terapinya berbeda sesuai dengan penyebabnya. Bila yang diderita Eghy adalah Pit alba (sesuai topik ini), maka memang proses penyembuhannya memakan waktu lama, terkadang berbulan-bulan.
Saat berkonsultasi dengan dermatologis, diskusikan tentang waktu yang dibutuhkan untuk perbaikan ya.. Umumnya dermatologis akan merubah/menaikan kadar obat sesuai kebutuhan, atau merekomendasikan tindakan (misal terapi sinar) bila dibutuhkan, apabila dianggap terapi awal belum memberikan hasil seperti yang diharapkan.
Salam kulit sehat..
Saya wanita 24th. Ada bercak putih di daun telinga, punggung, dan dada atas yg ukura diameternya tdk trlu bsar. Gejalanya sy alami ktika msh sd. Tp sampai sekarang blm sembuh juga. Sy jg sdh prnh periksa ke dokter dan mengatakan klo itu hanya kekurangan pigmen saja. Apakh itu benar? Mohon penjelasannya.. dan bagaimana cara mengatasinya? Apakah bisa hilang dg mkn buah dan sayur?
BalasHapusHalo..
BalasHapusUntuk bercak putih, ada beberapa kemungkinan diagnosis, yang membutuhkan konsultasi dan pemeriksaan fisik langsung untuk membuat diagnosis pastinya.
Terapinya pun sangat beragam bergantung dari diagnosisnya.
Dan tentunya tidak akan hilang hanya dengan makan buah dan sayur.
Silakan berkonsultasi dengan dermatologis terdekat untuk mendapatkan diagnosis pasti ya..
Selain pitiriasis alba, silakan baca tentang vitiligo juga di blog saya ya..
Vitiligo merupakan salah satu kemungkinan yang harus dipikirkan juga untuk bercak putih..
Salam kulti sehat..
Terima kasih untuk artikelnya, Dok.
BalasHapusSaya berusia 17thn, saya punya bercak putih halus di pipi yang sudah ada sejak enam bulan yang lalu. Selama ini saya tidak menggunakan obat apapun, namun bercak itu belum mau hilang dan malah memiliki luka gosong di bagian tengahnya.Dok, apa tidak apa-apa kalau saya menggunakan obat krim dengan komposisi Klotrimazol 1%?
Dear Alicia,
Hapusmembaca keluhan kulit Alicia, tampaknya bukan disebabkan oleh jamur. Sedangkan klotrimazol adalah obat anti jamur.
Sebaiknya jangan gunakan dulu klotrimazol nya ya..
Silakan berkonsultasi dengan dermatologis terdekat untuk memastikan diagnosis dan mendapatkan pengobatan yang tepat ya...
Salam kulit sehat..
salam kenal dok
BalasHapussy ada bercak putih sebesar ibu jari di sekitar mulut.
saya konsul ke dokter tp katanya bukan panu soalnya tidak ada rasa gatal.
apakah kelainan kulit saya ini Pit alba/Vitiligo ?
terimakasih dok mohon pencerahan
Dear Maulana,
HapusUmumnya Pit Alba warnanya bukan putih namun tidak terlalu putih seperti kapur. Sedangkan vitiligo warnanya putih seperti kapur.
Contoh foto vitiligo dapat dilihat di artikel A to Z Tanya Jawab : Vitiligo di blog ini ya..
Salam kulit sehat..
Dok, saya remaja usia 15 thun memiliki bercak putih diwajah bulat sperti tepung, bercak putih ini sudah ada semenjak saya baru masuk tk, sampai sekarang belum juga hilang,namun bercak putih ini tidak gatal dan tidak menyebar, yang saya mau tanya, apa penyakit ini dok?
BalasHapusDear Hengki,
Hapusbercak putih seperti tepung yang timbul sejak kecil dan tidak membesar hingga sekarang kemungkinan adalah nevus, misalnya nevus anemicus atau nevus depigmentosus atau nevus achomicus.
Namun tentunya untuk memastikannya dibutuhkan pemeriksaan langsung.
Sebaiknya Hengki berkonsultasi dengan dermatologis untuk memastikan diagnosisnya. Umumnya nevus tidak wajib diterapi apabila memang tidak mengganggu.
Salam kulit sehat..
Dok anak sy jg umur 3bulan ada bercak putih nya di pipi..dr umur 1bln...mirip yg ada di gmbr..awalnya sih bersisik/sprt kering..tp skrg udh tdk sprt itu cm msh bercka putih...apa akan hilang sndr?ada yg nyaranin pk salep hydrocortison 1%..gmn ya dok?
BalasHapusDear Reza,
Hapusuntuk bayi yang usianya masih dibawah 1 tahun, sebaiknya penggunaan krim seperti hydrocortison harus dibawah pengawasan dokter supaya tepat indikasinya.
PA terkadang dapat hilang sendiri. Walaupun pada bayi, terkadang harus dibedakan dengan infeksi jamur/panu yang juga kadang bisa ditemukan di bayi.
Sebaiknya ke dermatologis terdekat untuk memastikan diagnosis dan mendapatkan terapi yang tepat ya..
salam kulit sehat...
Dok. Saya remaja berumur 16 thn.. Pada daerah lengan saya terdapat pit.alba.. Apakah Salep kortison dapat mmbantu mempercepat pnymbhn? Digunakan berapa kali sehari? Terima kasih...
BalasHapusDear Andhika,
HapusSalep kortison yang ringan dapat membantu mengurangi PA awal, terutama yang disertai dengan gejala gatal, digunakan 2x sehari, paling lama 2 minggu.
Namun sebaiknya pemakaian krim kortison harus dibawah pengawasan dermatologis supaya tepat indikasi dan caranya. Diagnosis harus dipastikan sebelum memulai terapi.
Salam kulit sehat..
Hay dok umur saya 18 tahun , saya juga punya keluhan punya bercak putih di lengan sejak kecil ,di obati pun tidak pernah hilang .
BalasHapusDan juga sejak 5 bulan terakhir muncul bercak putih di kaki dan paha seperti panu ? Kira2 sembuhnya lama ngak ya dok ?
Dear Fara,
Hapussebaiknya berkonsultasi dulu dengan dermatologis terdekat untuk memastikan diagnosis ya..
PA dapat hilang sendiri, namun pada kebanyakan kasus harus dibantu dengan krim oles yang digunakan teratur dirumah untuk mempercepat hilangnya PA.
Salam kulit sehat...
Dok, umur saya 18 tahun. Akhir-akhir ini ada bercak-bercak putih yang muncul di area wajah saya, hampir sama seperti gambar yang pertama. Mulanya saya kira itu karena air mandi atau karena terlalu lama terkena sinar matahari saat Mos.Terus bercak putih yang tadinya muncul di area pipi saya meluas sampai muncul di area dagu. Sebelum muncul di area dagu saya merasa gatal, tapi setelah bercak itu muncul gatalnya hilang. Apakah itu berbahaya dok? Saya menggunakan salep miconazelo sebagai obatnya. Apa nama penyakit ini dok?
BalasHapusTerimakasih
Dear Nurul,
Hapusmemang betul Pityriasis Alba (PA) ini sering muncul setelah banyak terkena sinar matahari berlebihan.
Namun tentunya untuk memastikan diagnosisnya, Nurul perlu berobat ke dermatologis terdekat ya.
PA tidak berbahaya dan tidak menular, namun mungkin mengganggu penampilan/PD.
Salep miconazole adalah salep antijamur, yang hanya bekerja bila kelainan kulitnya memang disebabkan jamur. Sedangkan PA bukan merupakan infeksi jamur, sehingga tidak tepat diobati dengan salep miconazole.
Salam kulit sehat..
Dokter adik saya memiliki penyakit sama persis seperti ini ia sudah berobat kedokter manapun dan banyak obat telah digunakan bukannya membaik malah makin banyak bagaimana cara pengobatannya dok? Terimakasih
BalasHapusHalo..
HapusSebaiknya berobat ke dermatologis terdekat ya... Yang mungkin akan memberikan krim racikan untuk digunakan rutin beberapa bulan. Bila belum membantu juga, dapat dilakukan terapi penyinaran untuk mempercepat penyembuhan.
Salam kulit sehat...
Mohon informasinya dok
BalasHapusSaya remaja 18th saya ada bercak putih di leher bagian kanan diameter 1cm
Kata nenek sy ini sdh ada sejak lahir dan sudah diberi salep jamur dan obat alami tp tdk hilang smpai skrg belum juga hilang
Waktu sya periksakan ke dokter katanya kalau bnar ini sejak lahir berarti emang tdk bisa d hilangkan
Tetapi klau ada rasa gatal berarti panu
Bagaimana menurut dokter dan bagaimana cara mengilangkan bercak ini krn sya kadang merasa kurang percaya diri
Terimakasih dokter :)
Dear Alifatul,
Hapusuntuk bercak putih yang merupakan tanda lahir, memang tidak bisa dihilangkan dengan krim oles.
Sebaiknya berkonsultasi dengan dermatologis terdekat, apabila memang sangat mengganggu, maka dapat dilakukan terapi untuk menghilangkannya, misalnya dengan bedah.
Salam kulit sehat...
Mohon informasinya dok
BalasHapussaya remaja umur 17thn, pada badan saya ada bercak putih di punggung dan dada. sudah sekitar sebulan saya obati dengan salep panu tapi gak hilang". Saya pikir itu panu soalnya gatal dok. apa itu penyakit pit alba?
Makasih dok
Dear Achmad,
HapusWalaupun area punggung dan dada termasuk area yang umum terjangkit panu, apabila dengan nosib tidak menghilang juga, kemungkinan memang bukan panu.
Pit Alba umumnya bila ditemukan di punggung atau dada, juga akan ditemukan di wajah dan daerah terbuka lainnya.
Sebaiknya berobat ke dermatologis untuk dicari penyebab pastinya dan diberikan pengobatan yang sesuai ya..
salam...
Dokter kalo penyebab nya kayak main basket itu gak di berentiin gak sembuh sembuh ya dok? Tolong dok gimana ni ?
BalasHapusDear Derap,
HapusCoba dibantu dengan rajin menggunakan sunblock 30 menit sebelum basket. Untuk panduan menggunakan sunblock bisa dibaca di blog ini ya...
Segera setelah selesai basket dan sudah tidak berkeringat, mandi dengan air dingin (suhu biasa) menggunakan sabun dengan pH5,5 dan oleskan pelembab ke seluruh permukaan kulit yang rentan KP..
Salam..
Dear dr Dian,
BalasHapusApakah PA ini mungkin terjadi diseluruh permukaan kulit?
Anak saya, 8 thn terdapat bercak putih seperti ini hampir di seluruh tubuhnya, lengan, kaki, leher dan wajah, apakah ini jg tergolong PA?
Thanks,
Winda
Dear Bunda Winda,
Hapusbila bercak putih ditemukan hampir di seluruh permukaan tubuh, kemungkinan bukan PA ya..
Banyak kelainan kulit lain yang bisa menjadi diagnosis bandingnya.
Sebaiknya segera berobat ke dermatologis terdekat untuk mendapatkan diagnosis dan terapi yang tepat ya...
Salam kulit sehat..
Dokter saya umur 21 punya penyakit bercak di wajah .saya obati pakai saleb panu malah tambah parah kayaknya dok. malah skarang tambah membesar, gimana ya dok .kadang" terasa gatal meski tidak berkeringat .waktu saya obati pakai saleb panu itu dok kulit muka saya mengelupas .sudah hampir 3 bulan setengah saya kena penyakit ini .gimana solusinya ya dok?? apa ada saleb khusuas atau apa gitu dok biar cepet hilang.
BalasHapusDear Moh Fausi,
HapusBila dengan obat panu tidak membaik, kemungkinan memang bukan panu. Kulit mengelupas bukan merupakan gejala panu. Dan bila sudah lebih dari 3 bulan, maka sebaiknya segera berobat ke dermatologis terdekat untuk mendapatkan diagnosis dan terapi yang tepat ya..
Salam kulit sehat..
Dok anak saya divonis vitiligo, saya bingung apa perbedaannya dg PA ya dok,saya sangat khawatir... apakah saya bisa konsul via WA/FB utk kirim gambar? Karena setelah saya obati dg obat dokter malah meluas... terima kasih
BalasHapusDear Bu Rani,
Hapusyang mudah adalah melihat warnanya, karena dari warnanya amat sangat berbeda, Vitiligo putih seperti susu/kapur, dan PA tidak sampai seperti itu. Untuk pastinya tentunya sebaiknya segera berkonsultasi dengan dermatologis terdekat. Untuk konsultasi, silakan lihat di jadwal praktek saya ya bu..
Di blog ini juga ada sedikit ulasan saya tentang vitiligo, silakan dibaca dulu ya bu..
Salam kulit sehat..
Dok...
BalasHapusGimana perbedaan PA dan panu ?
Untuk kulit berminyak yg sering terpapar matahari, lebih rentan terkena PA atau panu. Tks Dok..
Dear Poltak,
Hapusyang mudah adalah melihat lokasi dan skuama/sisiknya.. Untuk PA lokasi umumnya di area terbuka yang sering terpapar matahari misalnya wajah dan lengan atas, dan skuama/sisiknya lebih terlihat/sedikit lebih kasar.
Untuk Panu atau Tinea Versicolor, lokasi umumnya di area yang sering berkeringat dan di area kulit yang banyak kelenjar minyak/keringat, misalnya punggung, dan sisiknya lebih halus/sulit dilihat.
Jadi seseorang bisa saja memiliki keduanya..
Diagnosis harus pasti, karena terapinya sangat berbeda..
Mudah-mudahan membantu ya..
Salam kulit sehat..
Dok, kalo kena PA boleh dikasi pelembab yg pemutih kayak ponds ga dok ? Saya dari kecil g ilang2 sampe sekarang. sempat ilang banyak waktu kuliah usia 19 tapi sisa sedikit. kemaren habis snorkling muncul banyak lagi dok, usia saya 23. Ada solusi ga dok ? makasih
HapusDear Muhammad,
Hapussebaiknya menggunakan pelembab tanpa pemutih ya.. Utamakan pelembab yang kaya moisturizer dengan kandungan bahan aktif seperti urea, asam laktat, ceramid, dll.
Usahakan selalu menggunakan tabir surya dengan formula yang sesuai dan SPF yang memadai setiap sebelum kegiatan yang banyak dibawah sinar matahari langsung ya...
Salam kulit sehat..
Dok saya punya bercak putih juga sejak SMP, sekarang usia 20tahun
BalasHapusDan bercaknya tidak gatal dan muncul setelah terkena matahri lama seperti setelah main di pantai atau berenang.
Apakah ada perawatan yg bisa dilakukan di rumah? Selain itu apakah pemakaian peeling dan masker bisa membantu? Trimakasih dok
Dear Nila,
HapusIya betul, umumnya bercak PA ini tampak semakin jelas setelah aktivitas yang banyak dibawah sinar matahari..
Perawatan yang bisa dilakukan dirumah, silakan Nila ikuti jawaban2 saya sebelumnya di thread ini ya..Perawatan lengkap harian di rumah bisa dibaca di-thread ini lengkap..
Untuk Peeling ringan dapat membantu, sedangkan masker kurang membantu ya..
Salam kulit sehat...
Terima kasih artikelnya dok,
BalasHapusAnak saya usia 10 bulan, pada usia 8 bulan dipunggungnya muncul semacam biang keringat merah merah, sudah Saya Bawa ke dokter Karena mulai meradang. Dari dokter anak saya tidak diberikan krim atau obat untuk pegadaian luar, melainkan obat racikannya untuk di minum. Setelah iritasi tersebut sembuh malah berbekas mirip sekali dengan padu dan banyak di area punggungnya. Sampai usia 10 bilan ini bercak tersebut tidak Hilang dok, Kira Kira kenapa ya? Apakah bisa Hilang dengan treatment tertentu atau bisa digolongkan ke pit alba?
Terima kasih dok...
Dear Pak Etak,
HapusUntuk bekas putih karena pasca iritasi atau radang atau kelainan di kulit, tidak digolongkan menjadi Pit Alba, melainkan Hipopigmentasi Pasca Inflamasi (HipoPI).
Untuk hipoPI pada bayi, biasanya terapinya seringan mungkin dan umumnya menunggu kulit nya kembali normal lagi secara alami.
Gunakan pelembab ringan khusus bayi dengan pH sesuai kulit, untuk membantu melembabkan kulit area tersebut dan semoga membantu mempercepat normal kembali warnanya ya pak..
Salam kulit sehat..
Selamat pagi dok
BalasHapusSaya gadis umur 19th. Akhir akhir ini setelah saya match cricket di wajah saya muncul bercak putih dok. Padahal saya sebelum match selalu pakai sunblock spf 50. Bagaimana solusinya dan cara mencegahnya dok. Terimakasih
Dear Sri,
HapusUntuk penggunaan sunblok nya apakah sudah tepat?
Untuk pemakaian sunblok yang tepat, silakan membaca artikel saya di sini ya.. http://kulitsehatku.blogspot.co.id/search/label/SPF
Salam kulit sehat..
Dok umur saya 16 tahun . sudah dari 1 tahun yang lalu saya memiliki bercak putih di atas bibir bagian kanan dan kiri dan di bawah teling , dan saya mengoleskan salep inerson ke bagian yang terdapat bercak putih tersebut hal hasil sudah saya pakai 3 minggu tapi bercak putih tidak menghilang tapi malah menimbulkan seperti jerawat yang keras .mohon solusinya dok terimakasih.
BalasHapusDear Tobias,
Hapussalep inerson bukan merupakan salep bebas yang dapat digunakan jangka panjang tanpa pengawasan dokter. Saat ini, salep inerson nya dihentikan dulu ya.
Segera berkonsultasi dengan dermatologis terdekat untuk mendapatkan diagnosis dan terapi yang tepat.
salam kulit sehat..
dok, saya mempunyai bercak putih serupa tetapi hanya 1 berdiameter sekitar 2cm, tetapi bertempat di bawah ketiak bagian dada samping, berwarna putih, tidak membesar, tidak gatal dan kulit tidak menjadi kering,dan sudah ada sekitar 2-3bulan lalu, tetapi saya baru mengoleskan obat panu tetapi tidak hilang selama beberapa minggu, menurut dokter apakah termasuk vitiligo?
BalasHapusHalo..
HapusUntuk membedakan vitiligo dan Pit Alba, yang termudah adalah melihat warnanya.
Vitiligo berwarna putih seperti kapur tanpa sisik sedangkan PA berwarna keputihan saja dan bersisik halus.
Terapi untuk keduanya berbeda.
Untuk memastikannya, sebaiknya segera berkonsultasi dengan dermatologis terdekat ya..
Salam kulit sehat..
Dok, di sudut luar bibir saya ada bercak putih yang agak timbul permukaannya.Tetapi tidak gatal, awal gejala seperti kulit kering yang terkelupas pinggirnya. Ini penyakit apa ya dok? Sekarang sudah menyebar didagu. Ukurannya bulat kecil. Apakah termasuk jamur?
BalasHapusdear Miya,
Hapusuntuk bercak putih di sudut bibir yang seperti terkelupas, umumnya lebih sering ke PA daripada ke jamur.
Untuk memastikannya tentunya Miya harus berkonsultasi langsung dengan dermatologis supaya dapat diperiksa langsung ya..
Salam kulit sehat..
dok saya juga terkena kelainan sperti itu dilengan. berapa lama ya dok biar bisa normal dan gimana cara mengatasi bercak biar cepat pulih.
BalasHapusDear Riyan,
Hapusuntuk terapi harian dirumah, Riyan dapat baca di thread komen ini ya..
Bila belum membaik juga, silakan berkonsultasi dengan dermatologis terdekat untuk dibantu dengan treatment di klinik ya..
Salam kulit sehat..
Dok saya mengalami seperti itu bercak putih yang ada di bibir warnanya putih namun tidak seperti kapas jika diusap itu halus. Ketika saya memeriksakan kedokter dibilang ini pit alba lalu dokter tersebut menyarankan saya makan sayur dan menggunakan salep esperson serta obat pill . apakah benar pit alba bisa ilang dengan sayur dan salep esperson?
BalasHapusDear Surya,
Hapusuntuk salep esperson bila digunakan dengan tepat, dapat membantu memudarkan PA yang ada, walaupun tidak dapat mencegah yang belum timbul.
Untuk pola makan yang sehat, tentunya apapun penyakit kulitnya, akan membantu untuk bahan baku regenerasi kulit baru yang lebih sehat.
Untuk pencegahan dan terapi maintenance di rumah, silakan baca komen di thread ini ya..
Salam kulit sehat..
dok anak saya mempunyai bercak putih di muka nya,berbentuk bulat sekitar 1 cm
BalasHapusawal nya bercak nya kecil tapi setelah 2-3 bulan terakhir ini semakin besar smp 2-3 cm,tidak gatal.
beberapa hari yang lalu sudah saya kasih salep tapi seperti nya tidak ada perubahan.mohon solusi nya dok, thanks
Dear Sella,
Hapusuntuk bercak putih pada anak yang sudah beberapa bulan, sebaiknya segera berobat ke dermatologis terdekat untuk diperiksa langsung dan mendapatkan terapi yang tepat ya..
Untuk saat ini, hindari panas dan keringat berlebih, gunakan sunblock untuk anak bila aktivitas di bawah matahari.
Untuk perawatan sehari-hari dirumah, silakan baca komen di thread ini ya..
Salam kulit sehat..
Dok.. obat panu apa ya yang manjur? Saya udah minum obat tablet, dan salep antinjamur, setiap malam juga sudah diolesin belerang yang sudah dibubuk(walaupun ga teratur) tapi kenapa sejak saya SMA dan sampai saya lulus kuliah(lebih dari 7 tahun,panu ditubuhbsaya membandel dan skrg mulai menyebar juga di kulit vagina saya..
BalasHapusPertanyaannya.
1. Obat jenis apa yg cocok untuk saya
2. Gimana cara mengobati bercak putih di kulit vagina saya..
3. Apa saya harus pergi ke dokter kulit di daerah saya, saya agak malu sbnrnya hehehe
Mohon ya dok, dijawab. Terimakasih
Dear Rahma,
Hapusmenurut saya, langkah awal adalah memastikan diagnosis. Ada kemungkinan bercak putih yang dimiliki Rahma bukan merupakan panu.
Jadi sebaiknya berkonsultasi dengan dermatologis terdekat untuk mendapatkan diagnosis pasti, setelah itu baru dapat ditentukan jenis obat dan terapi yang sesuai ya..
Salam kulit sehat..
Dok saya punya masalah sama kulit wajah saya, ada bercak putih seperti panu di muka saya, saya sudah konsultasi tapi kata nya ini adalah tanda lahir,saya keseringan gak pede karena tamdra lahir nya di pipi saya, dok kira2 bisa gak di hilangin tanda lahir saya? kalo bisa cara alami nya gimna dok ? Makasih sebelum nya
BalasHapusDear Yunissa,
HapusUntuk tanda lahir berupa bercak putih memang lebih sulit untuk dihilangkan. Sebaiknya berkonsultasi dulu dengan dermatologis terdekat untuk diperiksa lebih teliti. Pada beberapa kondisi dapat dilakukan penyinaran dengan Excilite Laser.
Salam..